Sinopsis Film Perfect Strangers, Kisah Persahabatan dan Permainan Handphone yang Bahaya Dimainkan

BERITASEINDONESIA.id – Perfect Strangers merupakan film drama komedi Indonesia terbaru arahan sutradara Rako Prijanto berdasarkan naskah yang ditulis oleh Alim Sudio.

Mengadaptasi film Italia berjudul sama yang tayang pada 2016 lalu, Perfect Strangers versi Indonesia akan menghadirkan benang merah kisah yang serupa dengan esensi khas Indonesia di setiap adegannya.
Berikut sinopsis film Perfect Strangers versi Indonesia.

Dalam naskah asli Perfect Strangers versi Italia, tujuh orang sahabat lama dipertemukan dalam sebuah pesta makan malam bertepatan dengan gerhana bulan.

Pada versi Indonesia, sang penulis naskah Alim Sudio enggan meninggalkan hal tersebut.

Dalam kisahnya, Enrico (Darius Sinathrya) dan sang istri Eva (Nadine Alexandra) diceritakan sedang menikmati kepindahan keluarga mereka ke unit apartemen mewah kelas atas di tengah kota Jakarta.

Enam bulan pertama mereka habiskan di sana sambil mengisi perabotan mewah satu persatu. Setelah semua perabotan mewah impian datang, Enrico dan Eva mengundang seluruh sahabat untuk menghadiri makan malam di tempat mereka.

Anjas (Denny Sumargo) dan Kesha (Jessica Mila) adalah pasangan suami istri baru yang masih tak sungkan untuk memamerkan kemesraan mereka di depan orang lain.

Adapula Wisnu (Adipati Dolken) dan Imelda (Clara Bernadeth) adalah pasangan suami istri yang sudah menikah selama sepuluh tahun.

Wisnu merupakan sosok suami yang begitu teguh mempertahankan prinsipnya, sehingga terlampau sering melupakan permasalahan komunikasi antara dirinya dan Imelda.

Di sisi lain, Tomo (Vino G. Bastian) adalah satu-satunya anggota persahabatan ini yang belum menikah. Para sahabat yang sudah terlebih dahulu hadir di rumah Enrico dan Eva sangat menanti kehadiran dari kekasih Tomo.

Suasana sempat dingin karena Tomo hadir tanpa membawa yang dinanti-nantikan sahabatnya tersebut. Tak lama setelah itu, mereka kemudian berencana mencairkan suasana dengan bermain gim.

Semua dimulai di tengah malam gerhana dan mereka setuju memperlihatkan isi ponsel masing-masing kepada para sahabat di meja makan. Mereka kemudian menguak rahasia-rahasia lama yang sudah diketahui masing-masing.
Pilihan Redaksi

Kegiatan yang semula nampak tak berbahaya itu mulai menjadi masalah. Mereka ternyata menyimpan rahasia yang tak dapat dibagikan ke orang lain, bahkan ke pasangan masing-masing.

Aksi saling tuduh pun dimulai, sekaligus mempertegas bahwa mitos buruk gerhana bulan adalah pertanda berbahaya. Karena rahasia di ponsel masing-masing, rasa akrab dalam persahabatan ini pun terancam keretakan.

Tak hanya itu, masing-masing pasangan juga menaruh rasa curiga atas rahasia kelam yang tak sempat terungkap.

Perfect Strangers versi Indonesia merupakan film yang diarahkan oleh sutradara Rako Prijanto dengan naskah milik Alim Sudio.

Menjadi film adaptasi ke-24 dari judul aslinya, Perfect Strangers versi Indonesia diproduseri Frederica di bawah payung Falcon Studios.

administrator

Related Articles